Cara Transfer Pulsa 3 ke Semua Operator Terbaru 2024

Punya pulsa tri berlebih, tetapi tidak tahu akan digunakan untuk apa? Sudah digunakan untuk membeli kuota, tetapi masih sisa banyak? Transfer saja ke nomor 3 temanmu! Memang pulsa bisa ditransfer? Bisa, dong! Cara transfer pulsa 3 pun mudah, bisa melalui aplikasi maupun SMS. 

Kamu bisa transfer pulsa mulai dari Rp1000 hingga Rp200.000 dengan biaya yang murah mulai dari 1000 rupiah saja. 

Cara Transfer Pulsa Tri Ke Tri Tanpa Biaya

  1. Buka Aplikasi Bima+, pastikan kamu sudah login menggunakan nomor 3
  2. Lalu klik ke menu Pulsa
Cara Transfer Pulsa Tri Ke Tri Tanpa Biaya
  1. Setelah masuk ke menu Pulsa klik tulisan “Kirim-Kirim Pulsa ke teman-teman kamu, yuk!”
  2. Akan muncul syarat dan ketentuan, scroll sampai bawah lalu centang bagian Saya telah membaca dan setuju dengan…..
  3. Selanjutnya di bagian Kirim ke nomor Tri ketik atau pilih dari kontak nomor 3 penerima pulsa
  4. Bagian Masukkan nominal pulsa ketik jumlah pulsa yang ingin kamu transfer ke nomor tersebut. 
image1 2
  1. Pastikan sekali lagi bahwa nomor penerima sudah benar > Kirim
  2. Jika transfer sudah berhasil kamu akan mendapat pemberitahuan dan pulsamu akan berkurang sebanyak jumlah pulsa yang kamu transfer

Cara Transfer Pulsa 3 Lewat SMS

  1. Buka aplikasi pesan di HP
  2. Ketik SMS dengan format berikut: TRF [spasi] nominal pulsa [spasi] nomor tujuan. Contoh TRF 20000 0896xxxxxxxx
  3. Lalu kirim SMS tersebut ke 123

Cara Transfer Pulsa 3 ke Operator Lain

Dua cara di atas merupakan cara transfer pulsa ke sesama nomor 3. Sekarang, bagaimana cara transfer pulsa tri ke operator lain? 

Sayangnya hingga saat ini tri belum memberikan layanan transfer pulsa antar operator. Sehingga tidak ada cara transfer pulsa tri ke XL, Indosat, IM3 maupun Telkomsel. 

Artikel Rekomendasi Dari Ngetikin:   Cara Download Canva Pro Gratis Di Laptop & PC

Namun, tidak perlu bersedih karena terdapat trik yang bisa kamu lakukan, yaitu dengan mengkonversi pulsa trimu menjadi saldo e-wallet. Lalu belilah pulsa untuk operator lain tersebut menggunakan saldo e-wallet hasil konversi pulsa tri. 

Berikut cara transfer pulsa tri ke Indosat, XL IM3, dan Telkomsel dengan cara konversi pulsa ke saldo e-wallet. 

  1. Download aplikasi byPulsa di Play Store maupun Apps Store
  2. Jika aplikasi sudah terinstal, buka aplikasi
  3. Login menggunakan email Google > pilih email yang kamu inginkan
Cara Transfer Pulsa 3 ke Operator Lain
  1. Akan muncul syarat & ketentuan > Setuju
image4 2
  1. Kamua akan masuk pada menu Home seperti berikut
image14
  1. Pada menu Home scroll ke bawah, cek nilai konversi pulsa ke saldo e-wallet
image15

Per tanggal 11 Januari 2024 nilai konversi pulsa 3 adalah 0,81. Nilai ini bersifat dinamis seperti nilai tukar mata uang

image2 1
  1. Selanjutnya klik tombol back HP-mu> klik menu Transaksi > pilih provider tri
image3 2
  1. Masukkan nominal pulsa yang akan dijadikan saldo e-wallet (minimal Rp30.000), nomor HP yang terdaftar pada e-wallet tujuan
image5 2
  1. Klik “pilih rekening”  untuk memilih jenis e-wallet tujuan. Kamu bisa menukar pulsa 3 menjadi saldo Shopeepay, GoPay, Dana, LinkAja, Ovo, dan Sakuku. 
image6 1
  1. Klik e-wallet yang kamu inginkan. Pada tutorial ini e-wallet yang digunakan adalah DANA agar tidak mendapatkan biaya admin (tetapi jika kamu transfer di bawah 50.000 ada biaya admin Rp500)
  1. Selanjutnya klik Tukar Pulsa
image7 1
  1. Kamu akan ditanya apakah akan melanjutkan transaksi lewat aplikasi atau WhatsApp. Pilih Aplikasi
image9 2
  1. Kamu akan diminta untuk transfer pulsa trimu ke nomor tri pihak byPulsa. Lakukan transfer pulsa ke nomor yang mereka berikan sesuai minimal transfer. Jika sudah mendapatkan SMS/notifikasi pada aplikasi Bima+ bahwa transfer pulsa berhasil, screenshot notifikasi tersebut, lalu upload melalui form yang telah mereka sediakan
image11 1
  1. Tunggu pihak byPulsa mengkonfirmasi dan memproses transaksimu. Lamanya sekitar 10 menit. 
  2. Jika transaksi sudah mereka proses, kamu akan mendapatkan bukti transfer sejumlah dana ke e-walletmu
  3. Gunakan saldo e-wallet tersebut untuk membeli pulsa ke operator lain seperti IM3, Telkomsel, XL, dan Indosat
Artikel Rekomendasi Dari Ngetikin:   2 Cara Mendownload Video Tiktok Tanpa Watermark

Kesimpulan

Cara transfer pulsa tri ke IM3, Telkomsel, dan operator lain di atas memang terkesan rumit. Namun, ini merupakan satu-satunya cara transfer pulsa tri ke Telkomsel dan operator lain untuk saat ini karena pihak tri belum memberikan layanan transfer pulsa antar operator. 

Itulah cara transfer pulsa 3 ke sesama operator maupun ke operator lain. Selain transfer melalui aplikasi Bima+ dan SMS, kamu juga bisa transfer pulsa tri melalui kode dial (kode USSD), yaitu *323# selanjutnya ikuti saja perintah yang muncul. Selamat mencoba!

Leave a Comment